TYM

TYM
BERKATNYA MELIMPAH

Rabu, 25 Maret 2020

YESUS MENGHIDUPKAN, WABAH MATI

Wabah Mematikan, Tapi Yesus Menghidupkan

"Inilah saatnya kita semua sadar bahwa mengandalkan kemampuan sendiri/manusia, menunjukkan kekuatan senjata dan mengandalkan kecanggihan teknologi pun kalah di hadapan virus yang mematikan ini. Akhirnya kita sadar bahwa kita memerlukan Tuhan dan kuasa-Nya untuk mengusir ketakutan kita, membangkitkan harapan dan menyembuhkan serta memulihkan kita."

Injil hari ini mengisahkan tentang sang pegawai yang datang kepada Yesus untuk meminta menyembuhkan anaknya yang sedang sakit berat, "Tuhan, datanglah sebelum anakku mati." Yesus berkata, "Pergilah, anakmu hidup." Si pegawai dalam keterbatasan manusiawinya takut karena penyakit bisa menyebabkan kematian, tapi Yesus meyakinkan dia tentang penyembuhan dan kehidupan, karena sesungguhnya Ia adalah Sumber kehidupan.

Dengan demikian,  kita disadarkan bahwa;

1) Dunia dengan segala sakit dan penyakitnya bisa menyebabkan kematian, tapi Yesus menawarkan kepada kita kesembuhan dan kehidupan bila kita percaya seperti si pegawai.

2) Iman dan perbuatan si pegawai (Ia datang meminta Yesus menyembuhkan anaknya. Yesus menyuruhnya pergi. Ia percaya dan pulang) dan mendapati bahwa anaknya telah sembuh.

3) Dalam sakit dan derita apa pun tetaplah percaya bahwa Tuhan tak pernah jauh dari kita. Sekalipun Ia mengizinkan kita mengalami sakit dan derita, tapi satu yang pasti bahwa Ia tak pernah membiarkan kita merana dan mati..

Akhirnya, tetaplah yakin pada masa-masa sulit bahwa Yesus akan memulihkan hidup kita. Inilah saat kita ditarik untuk mengandalkan Dia ketika segala tawaran dunia tak mampu menyelesaikan setiap persoalan hidup yang kita alami.

Inilah saatnya kita kembali dan bertemu dengan-Nya dalam hati dan batin kita.

Bac.I, Yes 65 : 17 - 21
Injil, Yoh. 4 : 43 - 54



1 komentar:

  1. YA TUHAN DAN ALLAHKU
    PUJIAN SYUKUR SELAMA-LAMANYA BAGIMU
    DI BUMI DAN DI SURGA
    KEMULIAANMU MENJANGKAU DIRIKU DAN SEGALA YANG ADA DI SEKITARKU
    SEMOGA SUKACITA SENANTIASA MENYELIMUTI KEHIDUPAN UMATMU
    MESKI BADAI SEDANG MELANDA
    MESKI WABAH SEDANG MENGGEJALA
    SEMOGA TANGAN KASIHMU SENANTIASA MENJAMAH WAJAH KAMI SEMUA
    YANG SEDANG DILANDA KECEMASAN DAN KESEDIHAN
    DATANGLAH KERAJAANMU DALAM KEHIDUPAN KAMI YANG SENANTIASA BERAHARAP PADAMU.
    JADILAH KEHENDAKMU SEKARANG DAN SELAMANYA.
    AMIN

    BalasHapus